Penyebab dan Cara Mengatasi CVT Honda Beat Bunyi Berisik Klotok – Klotok Saat di Gas


Sejeworks – Sepeda Motor matic sekarang ini sudah mewabah dijalan raya, penggunanya pun sangat beragam mulai dari pria dan wanita, para orang tua dan anak – anak muda. Menjamurnya motor matic karena simpelnya berkendara dengan motor tersebut, selain itu jika membawa barang bawaan juga gampang untuk menaruhnya. Tetapi dari segi perawatan motor matic harus benar – benar sering diperhatikan, terutama pada bagian CVT yang berfungsi sebagai media penyalur tenaga mesin ke penggerak roda belakang.

Kerusakan pada bagian CVT termasuk yang paling sering terjadi pada motor matic, seperti CVT bunyi kasar, CVT ngorok atau CVT bunyi klotok – klotok. Salah satu terjadi pada CVT motor Honda Beat yang bunyi klotok – klotok saat gas di tarik, apakah suara kasar atau bunyi klotok – klotok pada CVT berbahaya bagi motor matic tersebut ?. Tentu saja iya bro, bunyi kasar / ngorok pada CVT termasuk keadaan abnormal pada suara mesin motor tersebut, jika dibiarkan sacara terus menerus maka akan merusak part / komponen lain.

Penyebab Suara Kasar pada CVT Honda Beat 

Penyebab dari suara CVT klotok – klotok pun ada banyak sekali, tapi kali ini kita akan membahas sumber suara tersebut berasal dari kanvas kopling yang pecah. Seharusnya usia pakai kanvas kopling pada motor matic cukup lama, yaitu 2 – 3 tahun, tapi fakta dilapangan kadang usia kanvas kopling matic bertahan dalam waktu sekitar 5 bulan. Hal ini disebabkan karena cara berkendara yang keliru, terutama saat menarik handel rem belakang (sebelah kiri).


cvt honda beat kasar



Seharusnya saat menarik rem belakang kecepatan motor juga diturunkan dengan menggerakan grip gas kedepan, fungsinya agar kinerja kanvas kopling tidak berat. Karena kanvas kopling harus mengembang saat grip gas ditarik, tapi pada sisi lain rem belakang ditarik juga dengan kuat untuk memaksa roda belakang berhenti berputar.

Akibatnya kondisi kanvas kopling yang kalah dari gerak bersamaan tersebut, jika dibandingkan dengan komponen yang berkerja pada saat tarik gas dan tarik rem belakang. Maka kanvas kopling adalah komponen paling rapuh dari segi material part, kejadian ini sering kali terjadi pada pengendara yang baru belajar sepeda motor dan emak – emak he....

Lho kok emak – emak ? memang iya bro, bukannya memandang sebalah mata tapi reset kecil – kecilan yang gua lakukan menguatkan tulisan diatas he.... he... biar lebih mantepnay dan supaya para bro tidak melakukan kesalahan yang sama tonton video dibawah ini bro. Tapi jangan lupa subscribe dulu ya he... he...





Akhir kata dari gua tetep keep riding no arogan, hormati pejalan kaki dan patuhi rambu – rambu lalulintas. Salam satu asphal, satu hoby, satu oprek...... wor..  wor...   

Posting Komentar

0 Komentar