Letak Baud dan Cara Ganti Oli Mesin Honda Revo Fit 110, Supra 100, Supra Injeksi

Sejeworks - Salam Oprex dan salam satu asphal, ganti oli mesin merupakan kewajiban dan rutinitas yang dilakukan oleh biker’s setiap 2 bulan sekali atau 2.000 kilometer. Ya walapun pada prakteknya banyak yang menunda – nunda penggantian oli mesin, tapi adapula yang melakukan penggantian setiap bulan. Hal ini sah – sah saja ya bro. Menurut gua he… he… , sebab ada banyak faktor yang membuat para biker menunda penggantian oli mesin atau bahkan menggantinya secara ektream setiap bulan dan bahkan ada yang setiap minggu.  Faktor – faktor yang menyebabkan penggantian oli mesin mulai dari motor ngebul, oli mesin bocor atau rembes, males, belum ada waktu dan belum ada dana he… Yang pastinya lakukan penggantian oli mesin secara berkala setiap 2 bulan, jika ingin  mesin motornya awet, dengan catatan motor tidak ngebul ya bro.




Pada artikel kali ini kita akan fokus ngomongin motor koprasi, yaitu Honda Repo alias Revo, ada banyak generasi Honda Revo ya bro. Mulai dari Revo 100 yang bodynya serba lancip, berlanjut ke Revo 110 Absolute KWB dan KWW, kemudian ke Revo 110 Fi. Ya walaupun ada generasi Revo AT, yang menggunakan transmisi automatis alias matic. Ok langsung saja kita check it dot bro..   

Berapa Liter Oli Motor Revo

Untuk penggantian oli mesin secara periodik Honda Revo 110 mempunyai volume 700 ml, sementara takaran oli mesin saat dilakukan bongkar mesin total menjadi 1 liter. Lho kok bongkar mesin total takaran olinya menjadi 1 liter ? Iya bro, sebab saat bongkar mesin total. Semua komponen didalam mesin dibersihkan dengan bensin, sehingga tidak ada oli yang melumasi satu komponen pun. Bagaimana jika melakukan penggantian oli mesin dengan takaran 800 ml, ngga masalah bro. Yang jadi masalah saau melakukan ganti oli rutin 1000 ml atau 1 liter, dengan kapasitas melebihi takarannya. Maka akan membuat terikan motor menjadi berat dan tidak bertenaga, selain itu oli mesin yang terlalu banyak akan membuat oli naik ke filter udara.  

Ganti Oli Motor Honda Revo 110 Pakai Kunci Apa

Untuk mengganti oli mesin motor Revo lumayan bikin lo berfikir, sebab ada 2 baud dibagian bawah mesin. Mulai dari baud 17 mm dan baud 14 mm, nah kedua baud ini mempunyai funggsi yang berbeda ya bro. Baud 14 mm berfungsi sebagai baud pendorong spring tensioner, jadi jika lo melepas baud ini maka yang akan keluar spring / peer, ring tembaga dan baud 14 mm. Apakah oli mesin akan keluar ? Ya keluar, tapi sedikit banget bro, paling satu sendok makan he… he….

Ganti oli mesin Honda Revo 110 bisa menggunakan kunci shock 17 mm dan kunci ring 17 mm, tapi jangan gunakan kunci pas 17 mm ya bro.  Jika lo tetap nekat menggunakan kunci pas 17 mm, biasanya akan menimbulkan masalah baru. Mulai dari kunci pas 17 yang slek atau malah baud pembungan oli mesin yang slek. Hal yang paling ppenting yaitu saat mengendorkan baud 17 mm, ingat jangan sampai salah arah ya bro, karena akan membuat baud terasa serat dan akan merusak ulir pada crankcase / mesin. 

Nah untuk lebih jelasnya langsung saja tonton video dibawah ini ya bro, dan jangan lupa tinggalkan komen, like dan subscribenya.  





Akhir kata dari gua tetet keep ring no arogan, hormati para pejalan kaki salam oprex dan salam satu asphal selalu wor.. wor....

Posting Komentar

0 Komentar